
Batanghari-antemnews.com.Sekda Batanghari M.Azan Mewakili Bupati Batanghari Hadir dalam rangka upacara Apel Gelar pasukan operasi ketupat tahun 2023,dalam rangka pengamanan, idul Fitri 1444 Hijriah, yang dipimpin langsung Kapolres Batanghari AKBP Bambang Purwanto, dengan tema “Mudik Aman Berkesan”, Senin (17/04/2023).
Apel yang digelar di halam Mapolres Batanghari tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Batanghari M. Azan, Kejari Batanghari M. Zubair, Dandim 0415 Jambi serta unsur Forkopimda lainnya.
Kapolres Batanghari AKBP Bambang Purwanto menyebutkan, dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Tahun 2023 ini melibatkan personel gabungan dari TNI-Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Pramuka dan Dinas Kesehatan.
“Untuk personil Polri sendiri yang diturunkan dalam Operasi Ketupat ini berjumlah 130 orang,” kata Kapolres Batanghari AKBP Bambang Purwanto
Dikatakan Bambang, pos pelayanan dan pengamanan yang didirikan ada empat pos yang terdiri dari beberapa titik.
“Pos pelayanan berada di simpang BBC Muara Bulian, dan tiga pos pengamanan ada di simpang nes, muara tembesi dan bajubang,” ujarnya.
Disebutkan Bambang, setiap pos tersebut akan diisi beberapa personil yang tergabung dalam operasi ketupat tahun 2023 ini.
“Untuk personil Polri sendiri setiap posnya diisi oleh 10 orang personil,”katanya.
Jurnalis (Dedi)
